Kaos oblong - celana pendek sobek Lionel Messi di Gabon
Kembali sebuah tulisan repost dari blog lama 5 tahun yang lalu. Lumayan dari pada gak ada topik football selama sosial distancing.
(sumber dan hak cipta : http://edition.cnn.com/2015/07/22/football/lionel-messi-zoo-gabon-africa/index.html)
Beberapa hari yang lalu (Juli 2015), mega bintang Barcelona dari Argentia, Lionel Messi mengunjungi Negara Gabon dalam waktu istirahat spesialnya. Ketika teman teman seperjuangannya di FC Barcelona sedang memulihkan kondisi dengan mengadakan summer camp di AS sana, Leo berkunjung ke Negara di Barat Afrika tersebut untuk menghadiri peletakan batu pertama untuk pembangunan Stadion Nasional yang akan di gunakan untuk Piala Afrika mendatang.
Menurut laporan, beliau diundang oleh Samuel Etoó, teman lamanya di FC Barcelona, untuk menghadari acara tersebut. Atas kebaikan hatinya, LM10 dihadiahi amplop 3,8 juta USD, katanya. Sungguh mulia niat baiknya.
Namun, apakah teman teman ada meresa janggal dengan foto Leo Messi dengan Presiden Gabon yang saya kutip dari CNN.com diatas? kalo saya agak merasa janggal, sedikit.
Terlihat semua orang yang ada di foto tersebut berpakaian rapi atau lebih condong ke bussness casual-lah, kecuali satu orang yang menjadi fokus tersebut. Yap. Lionel Messi Si Mega Bintang peraih 4 Ballon D'or. Dengan kaos oblong putih dengan gambar sepasang manusia berbaju hitam, celana jeans pendek yang combreng, dan sepatu kets putih, Sang Mega Bintang terlihat enjoy menemani Presiden Gabon pada rangkaian acara tersebut.
Untungnya, bukan cuma saya yang merasa janggal, tetapi juga Partai oposisi di Gabon, Union du Peuple Gabonais (UPG), seperti dikutip dari CNN Indonesia,
Juru selamat sepak bola datang ke Gabon berpakaian seperti saat ia pergi ke kebun binatang: kotor, belum bercukur, dan tangannya dimasukkan ke kantung celana, seperti mencari kacang untuk dilemparkan!
Menurut paham saya, pernyataan partai oposisi itu ada benarnya, meskipun anda adalah juru selamat bagi jutaan umat, anda harus tetap menghargai Kepala Negara suatu negara Berpakaian yang rapi dihadapan petinggi sebuah negara yang berdaulat, selain menghargai mereka sebagai tuan rumah, tapi juga menghargai diri anda sendiri. Berpakaian alakadarnya membuat orang orang akan memalingkan hormatnya dari Anda. Tapi terkadang punya kebintangan yang besar membuat terkadang kita bebas bebuat apapun.
Beberapa Super Star dari lapanan 110x50 ini juga sering menjalankan misi sosial dan bertemu kepala negara di negara yang mereka tuju. Dan, mereka berpakaian lebih pantas dari pada yang diperlihatkan oleh Lionel Messi di Gabon kemaren. Contohnya dua legenda dari tanah eropa yang pernah berkunjung ke Indonesia, Zainudin Zidane dan Cristiano Ronaldo. Sila cek sendir bagaimana mereka ketika bertemu Presiden SBY waktu itu.
Sumber dan Hak Cipta : http://swa.co.id/corporate/csr/bersama-presiden-sby-cristiano-ronaldo-tanam-mangrove-di-bali
sumber dan hak cipta :
http://sport.detik.com/sepakbola/read/2007/07/06/120018/801928/73/zidane-pamerkan-coaching-clinic-sby-tepuk-tangan[/caption]
Saya yakin anda bisa bandingkan sendirilah,
Mungkin juga pujaan umat manusia pengagum FC Barcelona dan Timnas Argentina ini berpakaian seperti itu karena dia memang tipe cowok seperti itu, liat saja bagaimana doski di Gala Baloon D'Or beberapa tahun yang lalu.
]
Tapi tetap saja anda akan dipuja oleh banyak orang meskipun berpakaian yang rada rada karena adalah SUPER STAR.
Tidak ada komentar: