Sotoy Review : Orang Padang Tionghoa oleh Riniwaty M

April 28, 2024

 

https://www.static-src.com/wcsstore/Indraprastha/images/catalog/full//catalog-image/92/MTA-123068431/no-brand_no-brand_full01.jpg

My rating: 3 of 5 stars

Sepertinya ekspetasi saya yang teralu tinggi pada buku ini.

Sebagai orang minang yang punya teman tionghoa padang dan mengagumi beberapa tokoh dari tionghoa padang, tadinya saya berharap dapat informasi atau sejarah warga tionghoa padang secara utuh. Di bab bab awal rasanya ekspetasi saya akan tercukupkan, utamanya tentang asal usul mulai migrasinya warga tionghoa ke padang. Namun di pertengahan buku, tulisannya lebih berfokus pada konstruksi budaya dengan penceritaan narasi yang seperti berulang. Ada juga beberapa grafis yanhlg terlalu kaku sehingga rasa disertas di buku ini sangat kental.

Tapi beberapa teori dasar yang disampaikan pada pertengahan buku sebenarnya on-point seperti tentang persamaan nilai etnit tionghoa dan minang. Namun lagi lagi, pembahasan yang berulang membuat beberapa halaman akhirnya saya baca cepat. Baru pada bab akhir, penulis kembali menanggalkan bahasa disertasi ketika menceritakan pengalaman Beliau di Kampung Pondok.

Semoga suatu saat nanti ada buku yang menceritakan tionghoa padang dengan lebih populer dan konteks kekinian.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.